Tips Maintenance Website Yang Baik dan Benar
Web maintenance adalah upaya untuk membuat sebuah website bisa bekerja dengan baik, sesuai dengan tujuan dan kebutuhan pemiliknya ataupun penggunanya. Jenis maintenance website berdasarkan periodenya dibagi menjadi tiga,yaitu:
• Maintenance Mingguan
• Maintenance Bulanan
• Maintenance Tiap Kuartal
Maintenance Mingguan
Maintenance dalam jangka waktu mingguan sebenarnya adalah cara yang paling efektif dan bermanfaat. Pasalnya dengan melakukan pemeriksaan dan pengelolaan website setiap satu minggu, kamu dapat mencegah terjadinya penumpukan masalah. Contohnya :
• Periksa seluruh update komponen website
• Hapus seluruh komentar spam
• Pastikan seluruh halaman dan tautan masih menjalankan fungsinya
Maintenance Bulanan
Cara maintenance website berikutnya tidak kalah penting dan akan lebih efektif ketika kamu lakukan setiap satu bulan sekali. Contohnya :
• Tinjau performa SEO
• Tes kecepatan loading halaman website
• Buat konten website baru
Maintenance Tiap Kuartal
Melakukan maintenance pada sebuah website juga harus dilakukan setiap satu kuartal tahun. Untuk cara ini sendiri akan lebih berfokus pada aspek-aspek jangka panjang seperti waktu aktif domain hingga desain utama tampilan website. Contohnya :
• Periksa durasi masa aktif domain Anda
• Memperbaiki dan memperbarui struktur desain
• Periksa durasi masa aktif domain
Sumber : 5+ Cara Maintenance Website Yang Baik dan Benar (exabytes.co.id) 12 Cara Maintenance Website dengan Benar, Lengkap! (dewaweb.com)